New Posts

Popular Posts

Home » » Pilot Lion Air Akan Jalani Tes Narkoba

Pilot Lion Air Akan Jalani Tes Narkoba



DENPASAR - Kapten Mahlup Ghozali, Pilot Lion Air yang jatuh di ujung landasan Bandara Ngurah Rai, Sabtu (13/4/2013) sore akan menjalani tes narkoba.
Pemeriksaan narkoba ini adalah bagian dari proses investigasi yang dilakukan KNKT bersama Dirjen Perhubungan Udara.
"Kita akan minta di tes narkoba," ujar Dirjen Perhubungan Udara, Herry Bakti S Gumay saat konferensi pers di Base Ops Lanud Ngurah Rai, Denpasar, Sabtu malam.
Pilot dalam kondisi baik dan tidak mengalami luka berarti. Saat ini pilot telah diserahkan kepada KNKT untuk menjalani pemeriksaan.
"Nanti (pilot) akan membuat laporan tertulis dan akan kita interview," tambah Herry.
Sejauh ini Herry belum menemukan indikasi human error yang dilakukan pilot karena untuk mencapai kesimpulan tersebut harus melewati proses investigasi.


0 komentar:

Posting Komentar